ERA Tanrise Sidoarjo

SIDOARJO: Menjelang Lebaran jumlah permintaan properti pergudangan di Jawa Timur diperkirakan akan meningkat tajam hingga dua kali lipat, dari hari-hari biasa menyusul padatnya arus pendistribusian barang.

General Manager PT Tanrise Property Indonesia Ries Handono mengatakan indikasi lonjakan permintaan gudang, sudah terlihat sejak dua bulan terakhir, khususnya di kalangan pelaku usaha ritel yang umumnya skala Usaha Kecil Menengah (UKM).

"Sebagian mencari gudang sewa, ada juga yang langsung investasi dengan membeli gudang di kawasan tertentu," ujar Ries di sela-sela peresmian PT Era Tanrise, pialang properti khusus pergudangan, anak perusahaan Tanrise Grup Property, kemarin.

Dia memperkirakan untuk Lebaran kali ini jumlah permintaan properti pergudangan di Jawa Timur ini akan naik dua kali lipat.

Bila saat ini rata-rata permintaan mencapai 10 unit per bulan, menjelang Lebaran bisa mencapai 20 unit lebih.

Peningkatan permintaan gudang itu terkait dengan meningkatnya kebutuhan pengusaha ritel akan tempat penyimpanan stok barang.

Kelompok pengusaha tersebut utamanya yang bergerak di bidang distribusi makanan dan minuman serta produk fesyen.

Menurut Ries, kecenderungan konsumen sekarang ini memilih kawasan pergudangan yang lokasinya strategis, seperti jarak lokasi gudang dengan pelabuhan tidak lebih dari 30 km sementara dengan pusat kota 15 km.

Tanrise menargetkan penjualan sebanyak 30 unit hingga akhir 2009 atau setidaknya 50 transaksi, melalui sejumlah anak perusahaannya di bidang usaha pengembang properti terutama kawasan pergudangan, industri, ruko dan perumahan.

Bahkan untuk memacu penjulan sejumlah proyek propertinya, berupa kawasan pergudangan itu, perusahaan yang berkantor pusat di Sidoarjo ini menggendang broker properti Era Indonesia.

Kolaborasi tersebut membentuk membentuk anak perusahaan baru yakni Era Tanrise.

Pertama di Sidoarjo "Era Tanrise menjadi waralaba Era Indonesia yang ke-21 di Jawa Timur dan pertama di Sidoarjo," ujar Ries.

Selain memasarkan properti sendiri, perusahaan tersebut juga siap bekerja sama dengan pengembang perumahan yang lain, baik untuk properti baru maupun bekas.

Saat ini, Tanrise Property sedang mengembangkan tiga proyek kawasan pergudangan di Jawa Timur, yaitu di Sidoarjo dan dua lagi di Malang.

Sebelumnya perusahaan ini telah mengembangkan kawasan pergudangan Tanrise Square di Gedangan, Sidoarjo.

OLEH DWI WAHYUNI
Bisnis Indonesia

2 Comentários:

Abi mengatakan...

Tanrise blm masuk jakarta nih n oh iya boss linknya sudah saya add di halaman blogroll blog saya dan salam kenal n trima kasih

EDU FUN TAINMENT TOURISM mengatakan...

Apakah anda kenal dengan pemilik Tanrise ini atau dengan bagian bisnis developmentnya? saya mau menawarkan pengembangan pergudanan di daerah karawang, jika kenal mohon info ke "
fernando_766hy@yahoo.co.id

Posting Komentar

KebunEmas.com

  ©Template Blogger Elegance by Dicas Blogger.

TOPO